Salah satu kegiatan di SMP Islam Al Azhar 19 Cibubur adalah kegiatan MABIT, dimana kegiatan ini wajib diikuti oleh semua siswa – siswi SMP Islam Al Azhar 19 Cibubur sesuai jadwalnya masing-masing.
MABIT adalah adalah salah satu sarana tarbiyah untuk membina ruhiyah, melembutkan hati, membersihkan jiwa, dan membiasakan fisik untuk beribadah (khususnya shalat tahajjud, dzikir, tadabbur dan tafakkur). MABIT ini dijadikan akronim dari Malam Bina Iman dan Taqwa.
Adapun agenda yang berjalan adalah sebagai berikut :
- Shalat Berjamaah
- Tahsin
- Tamyiz
- Tahfidz
- Murojaah Materi Keagamaan
- Sholat sunnah Tahajud berjamaah
- Sholat shubuh & Dzikir pagi Matsurat
Manfaat dari MABIT ini diantaranya dapat meningkatkan iman dan takwa pada anak didik, lebih mendekatkan diri mereka kepada Allah SWT., menumbuhkan muhasabah, kesempatan melakukan riyadhah, berupaya menjadi hamba yang takwa, menjadi terbiasa menjalankan shalat-shalat sunah yang biasa dilakukan Rasulullah SAW., dan agar lebih bisa menghargai waktu.
Kunjungi Official Account kami
Website : smpialazhar19.sch.id
Instagram : smpialazhar_19
Contact Person : 081385779434